Header Ads

ad

Pilkada 2018, Kemana Arah Politik PKS?

Pilkada belum mulai, tapi hawa panasnga mendahului. Tahun 2018 akan menjadi tahun politik. KPUD bakal menggelar Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) untuk memilih pemimpin Bondowoso 5 tahun kedepan.

Meski belum resmi, sejumlah nama sudah dimunculkan, dikenalkan terlebih dahulu kepada masyarakat. Hampir tidak ada sudut jalan tersisa selain wajah kandidat calon bupati Bondowoso terpampang di sana.

Tak cukup lewat iklan, para kandidat mulai sering tampil di berbagai kanal media (baca sosial media). Setiap ada keramaian dan kegiatan massa, ada sosok mereka di sana.

Selain upaya pencitraan, pendekatan terhadap partai politik lain menjadi keniscayaan. Komunikasi terus dibangun dan dicoba mencari titik persamaan, kesepakatan.

Tak kalah penting, dukungan dari tokoh masyarakat dan tokoh agama (kyai) jadi amunisi yang seakan mampu mengubah persepsi.

Lalu..., di tengah dinamika hawa panas pilkada, kemana arah politik PKS nantinya...?

Jika diamati, PKS sepertinya masih adem ayem. Tak banyak informasi didapat bila kader PKS ditanya berada pada posisi mana pilkada nanti.

Dalam launchinh PKS Muda, wakil ketua DPRD Bondowoso, Budi Hartono mencoba menjelaskan hal tersebut.

"Sejauh ini kita sudah melakukan komunikasi. Semua kandidat merupakan kader terbaik partainya," ujar kader yang telah 3 kali menjadi anggota DPRD Bondowoso.

"Kita terus mengamati dinamika yang ada. Perhitungan politik dibuat dengan seksama. Kita tidak ingin salah memilih pemimpin untuk kota tercinta," katanya normatif.

Ketika ditanya apakah PKS akan mengajukan kadernya sebagai cabup/cawabup, bapak 7 anak ini menjawab.

"PKS itu partai kader. Setiap kader bukan dalam posisi mengajukan diri. Kader PKS dididik untuk siap ditunjuk dan diberi amanah. Sekali ditunjuk maka pantang bagi kader untuk mundur. Mereka akan berjuang totalitas hingga semua amanahnya tuntas," jelasnya.

Jadi..., jika ditanya kemana PKS akan berlabuh pada Pilkada tahun depan?

Jawabannya adalah siapapun yang didukung pasti akan diperjuangkan mati-matian.

A.W.M | Relawan Literasi PKS Bondowoso

Tidak ada komentar