Header Ads

ad

Ngaji Budaya Jadi Acara Puncak Pleno Istimewa Fraksi PKS

Yogyakarta (15/2) - Ajang konsolidasi Anggota Legislatif PKS se-Indonesia yang dikemas dalam konsep Pleno Istimewa Fraksi PKS memasuki hari ketiga penyelenggaraannya, Kamis (15/2/2018).
Acara yang berpusat di Hotel Alana, Yogyakarta ini dihadiri oleh lebih dari 1000 Aleg PKS dari seluruh Indonesia, mulai tingkat pusat (DPR RI), Provinsi, sampai Kabupaten/Kota. Menurut Ketua Panitia, Sukamta jumlah peserta yang hadir melebihi perkiraan sebelumnya. "Awalnya, ekspetasi kami 1000 peserta itu sudah maksimal, ternyata lebih. Itu melampaui ekspektasi," ujar Sukamta yang juga merupakan Sekertaris Fraksi PKS DPR RI.

Sukamta menjelaskan setelah dua hari sebelumnya dan dilanjut hari ini para peserta mendapat materi dan bimbingan tekhnis (Bimtek) terkait amanah mereka sebagai Aleg, malam ini acara akan memasuki puncaknya. "Akan ada banyak rangkaian acara yang menarik di puncak acara malam ini", terang Dr. Sukamta.

"Ada Orkestra dan Gelar Budaya di acara puncak nanti malam, karena di PKS kami sangat menghargai Seni dan Budaya Indonesia yang positif", kata Dr. Sukamta. "Ketua Majelis Syuro PKS Habib Salim Segaf Al-Jufri dan Presiden PKS M. Sohibul Iman juga akan hadir di acara puncak dan memberikan Orasi Kebangsaan", lanjutnya.

"Kami akan menutup acara dengan Ngaji Budaya dalam bentuk Wayangan bersama Dalang Ki Manteb Soedharsono dengan Lakon Babad Wanamarta, Puntadewa Ratu," pungkas Anggota DPR RI dari Dapil DIY ini.

Acara Puncak perhelatan Pleno Istimewa Fraksi PKS ini akan dimulai pukul 19.30 bertempat di Hotel Alana Yogyakarta dan terbuka untuk umum.

Tidak ada komentar